Rabu, 30 Desember 2009

Pariwisata Bedugul, Bali


Bali adalah sebuah pulau di Indonesia, sekaligus menjadi salah satu provinsi Indonesia. Bali terletak di antara Pulau Jawa dan Pulau Lombok. Ibukota provinsinya ialah Denpasar, yang terletak di bagian selatan pulau ini. Mayoritas penduduk Bali adalah pemeluk agama Hindu. Di dunia, Bali terkenal sebagai tujuan pariwisata dengan keunikan berbagai hasil seni-budayanya, khususnya bagi para wisatawan Jepang dan Australia. Bali juga dikenal sebagai Pulau Dewata.

Bedugul Bali, merupakan salah satu objek wisata pilihan di Bali juga. Objek wisata ini terletakdi kabupaten Tabanan dan terkenal akan danau dan restorannya.


Suhu udara di Bedugul jauh lebih dingin dibandingkan tempat wisata lainnya di Bali, dengan suhu kurang lebih 18 drajat celcius jadi sangat banyak tanaman yang tumbuh subur di daerah ini contohnya stroberi, Stroberi adalah salah satu daya tarik pariwisata dari daerah bedugul tentu memberikan suasana tersendiri selama liburan di Bali. Tempat wisata Bali ini mirip dengan yang ditawarkan di Kintamani

Bedugul terkenal akan keindahan Pura Ulun Danu dan Danau Tamblingan, andapun bisa menikmati keindahannya dengan menyewa speedboat atau perahu untuk berkeliling danau. Objek wisata ini juga merupakan persinggahan untuk mengunjungi objek wisata lainnya seperti Tanah Lot, Sangeh, Taman Ayun dan tempat wisata lainnya.

1 komentar:

Comment ya